Rabu, 17 Maret 2021
Bertempat di Ruang kerja Penyuluh Narkoba Ahli Madya telah dilaksanakan rapat koordinasi persiapan produksi Film Pendek dalam rangka berpartisipasi dalam Festival Film Pendek yang dilaksanakan oleh Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia.
Rapat dipimpin oleh Koordinator Humas BNNP Papua Kasman,S.Pd.,M.Pd diikuti oleh Isak Samuel Tunya, Andine Duta Anti Narkoba 2020 dan M. I Made Hanafi serta Ariesta Eregua Duta Anti Narkoba 2021 dan staf humas BNNP Papua.
Dalam Rapat Kasman memberikan motivasi, dukungan dan support kepada Team dalam proses pembuatan Film Pendek ini.
Dalam rapat Hanafi dan tim Duta Anti Narkoba memberikan ide alur cerita film pendek yang akan di garap oleh tim. Dijelaskan oleh Hanafi timnya akan mengangkat sebuah cerita bagaimana seorang Mahasiswa Kedokteran yang sangat jenius dan pintar akhirnya bisa jatuh terjerumus dalam penyalahgunaan dan masuk dalam jaringan peredaran Narkotika hingga akhirnya dijatuhi Hukuman Mati oleh Hakim. Dalam alur cerita nanti Timnya akan menggandeng BNN, Kepolisian serta Hakim dari Pengadilan.
Kasman selaku koordinator Humas BNNP Papua mengapresiasi atas ide cerita yang telah dibuat oleh Tim Duta Anti Narkoba, pihaknya akan menyampaikan ide tersebut kepada Kepala BNNP Papua untuk dapat didukung oleh seluruh Pegawai BNNP Papua sehingga diharapkan agar Film tersebut dapat segera diproduksi mengingat batas waktu mengirimkan Film Pendek juga semakin sempit.
#warondrugs
#IndonesiaBersinar
#PapuaBersinar
#Ko_Andalan
#stopnarkoba
#kerjanyata
#hidupsehattanpanarkoba
#bnnppapua