Selasa, 26 Januari 2021
BNNP Papua melalui Bidang P2M melaksanakan Pemetaan Kawasan Rawan Narkoba di wilayah Perkotaan Kota Jayapura pada hari Selasa, 26 Januari 2021.
Tim BNNP Papua yang dipimpin Penyuluh Narkoba Ahli Madya Kasman, S.Pd, M.Pd melakukan koordinasi dan pengumpulan data di Ditresnarkoba Polda Papua dan Polresta Jayapura. Ini merupakan metode yang biasa digunakan dalam pemetaan kawasan rawan.
Pengumpulan data ini digunakan untuk menentukan kategori kerawanan suatu wilayah. Adapun kategori rawan dimaksud yaitu Aman, Siaga, Waspada dan Bahaya.
Tim BNNP Papua berkoordinasi dengan Ditresnatkoba Polda Papua diterima langsung oleh Direktur Ditresnarkoba Polda Papua Kombespol Alfian, S.I.K, M.Si. Kegiatan dilanjutkan dengan koordinasi di Polresta Jayapura dan ditemui Kasatnarkoba Julkifli Sinaga, S.I.K. Dalam pertemuan tersebut Tim BNNP Papua akan memperoleh data kasus penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika guna mendukung upaya P4GN.
#warondrugs
#stopnarkoba
#kerjanyata
#hidupsehattanpanarkoba
#bnnppapua