Skip to main content
beritakegiatanBerita KegiatanRehabilitasi

Pembentukan IBM (Intervensi Berbasis Masyarakat) di Kampung Skouw Yambe

Dibaca: 21 Oleh 31 Mei 2023Tidak ada komentar
Pembentukan IBM ( Intervensi Berbasis Masyarakat )
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Rabu, 24 Mei 2023

Bertempat di ruang pertemuan Kampung Skouw Yambe telah dilaksanakan kegiatan Pembentukan IBM yg dihadiri oleh H. Abdul Haris, S.Kep., M.Kes dan Kasti Dewi Fatmawati, S.Pd selaku Konselor Adiksi Ahli Muda beserta Rika Vebrianti Rahmat, S.Psi., M.Psi., Psikolog selaku Psikolog Klinis dan Afit Nur Aditya, S.Tr.Kep, Kristalin Bata, A.Md.Kes staf dari Bid. Rehabilitasi BNNP Papua.

Marselius Numbilong selaku Kepala Kampung Skouw Yambe dan Yansen Patipene selaku Sekretaris Kampung Skouw Yambe menerima kedatangan dari Bidang Rehabilitasi BNNP Papua dengan baik. Selanjutnya, Kegiatan Pembentukan IBM di buka langsung oleh Kepala Kampung Skouw Yambe yaitu Bapak Marselius Numbilong yang memberikan sambutan terkait Pembentukan IBM yg akan di laksanakan di Kampung Skouw Yambe dalam sambutannya beliau menyampaikan kepada para petugas yang sudah di tunjuk sebagai Agen Pemulihan diharapkan dapat bekerjasama untuk melakukan rehabilitasi korban penyalahguna narkoba melalui Pembentukan IBM.

Pembentukan IBM ( Intervensi Berbasis Masyarakat )

Kemudian dalam kesempatannya H. Abdul Haris, S.Kep., M.Kes selaku Ketua Tim Rehabilitasi BNNP Papua menjelaskan tujuan Pembentukan IBM kepada para peserta yaitu berkaitan dengan pentingnya melakukan rehabilitasi penyalahguna narkoba yang dibentuk untuk Kampung. Dijelaskan juga kepada para peserta yang sudah ditunjuk sebagai Agen Pemulihan untuk melakukan rehabilitasi penyalahguna narkoba bertujuan melindungi dan memulihkan masyarakat yang di curigai menggunakan narkoba.

Adapun hasil pembentukan IBM telah di tunjuk 8 orang sebagai Agen Pemulihan yang didukung dengan Surat Keputusan Kepala Kampung Skouw Yambe sebagai penguat dan pelindung dalam menjalankan tugas menjadi Agen Pemulihan.

Mengenai pembentukan IBM yang sudah di bentuk pada hari ini berikutnya akan dilakukan pelatihan Agen Pemulihan yang sudah di sepakati bersama kedepannya.

Dengan adanya Pembentukan IBM ini diharapkan Kampung Skouw Yambe mendukung program P4GN dan masyarakat Kampung Skouw Yambe dapat terhindar dari penyalahgunaan narkoba.

Demikian dilaporkan terimakasih.

#AkselerasiWarOnDrugs
#stopnarkoba
#kerjanyata
#hidupsehattanpanarkoba
#bnnppapua

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel