Skip to main content
Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat

Monitoring dan Evaluasi Zona Integritas di Lingkungan BNNP Papua

Dibaca: 6 Oleh 29 Des 2020Tidak ada komentar
Badan Narkotika Nasional
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Selasa, 29 Desember 2020

Bertempat di Ruang rapat BNNP Papua telah dilaksanakan Monitoring dan Evaluasi Zona Integritas di lingkungan BNNP Papua

Kegiatan dibuka oleh Kepala BNNP Papua yang diwakili oleh Penyuluh Narkoba Ahli Madya Kasman, S.Pd.,M.Pd. dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kedatangan dan bimbingan Tim Settama BNN yang dipimpin oleh ibu Upik Sri Usmarahmi,S. E., M.E. Kabag Perbendaharaan dan Tata Usaha Biro Keuangan Settama BNN H. Marwan, S.E., M.M. Auditor Muda Inspektorat III (Tiga) Ittama BNN dalam monitoring dan Evaluasi Zona Integritas di BNNP Papua.

Monitoring dan Evaluasi Zona Integritas di Lingkungan BNNP Papua

Dilanjutkan dengan pemaparan monitoring dan evaluasi Zona Integritas di BNNP Papua oleh Auditor Muda Inspektorat III BNN H. Marwan, S.E., M.M. dalam penyampaiannya H. Marwan menyampaikan untuk mewujudkan Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani menuju Zona Integritas akan dinilai dari 2 pihak, yaitu tim penilai dari Internal (BNN) dan Tim Penilai Nasional yang terdiri dari Menpan RB, Ombudsman RI dan KPK. Ditambahkan oleh Auditor Muda Ittama BNN mengapresiasi atas upaya BNNP Papua dalam mewujudkan Zona Integritas, diharapkan agar kekurangan dalam nilai standar menuju Zona Integritas agar dapat diperbaiki dan dilengkapi sehingga BNNP Papua dapat menjadi salah satu satker BNN di wilayah timur Indonesia mendapat predikat Kawasan Zona Integritas.

Monitoring dan Evaluasi Zona Integritas di Lingkungan BNNP Papua

#hidup100persen
#sadarsehatproduktifbahagia
#KO_ANDALAN
#kerjanyata
#hidupsehattanpanarkoba
#bnnppapua

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel