Skip to main content
beritakegiatanBerita KegiatanPencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat

Bimtek Lifeskill Bagi Masyarakat Kawasan Rawan Narkoba di Kampung/Kelurahan Hamadi

Dibaca: 4 Oleh 08 Apr 2021Tidak ada komentar
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Selasa – Kamis, 30 Maret – 1 April 2021

Bertempat di Cafe dan Resto 577 Hamadi Jayapura telah dilaksanakan Bimbingan Teknis Lifeskill bagi masyarakat kawasan rawan narkoba Kota Jayapura yang diikuti 15 peserta remaja rentan dari Kawasan Rawan Narkoba.

Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari (30 Maret – 1 April 2021) dan dihadiri beberapa stakeholder mitra BNNP Papua serta Perwakilan Kelurahan Hamadi.

Bimtek Lifeskill Bagi Masyarakat Kawasan Rawan Narkoba di

Kegiatan dibuka oleh Kepala BNN Provinsi Papua Robinson D. P. Siregar, S.H., S.I.K. dalam sambutannya Kepala BNN Provinsi Papua mengapresiasi pada Dinas Pariwisata Kota Jayapura atas kerjasamanya dan sinergitas dalam mengentaskan dan mewujudkan Kampung/Kelurahan Hamadi sebagai pilot projek BNN Provinsi Papua sebagai Kelurahan Bersinar Bersih dari Narkoba.

Permasalahan narkotika di Papua membutuhkan kerja sama semua pihak baik dalam upaya pencegahan, rehabilitasi dan pemberantasan sehingga ketika ada penyalahgunaan dan peredaran dapat menghubungi pihak-pihak terkait seperti polsek/polres (polri), tni maupun bnnp papua. Selain itu, dukungan dari pihak kelurahan sangat besar manfaatnya karena jika masyarakat memiliki kesadaran dan kepedulian yang tinggi terhadap permasalahan narkoba, maka keamanan masyarakat dalam beraktivitas akan semakin meningkat dan perekonomian semakin maju sehingga permasalahan sosial lainnya dapat diminimalisir.

Bimtek Lifeskill Bagi Masyarakat Kawasan Rawan Narkoba di Kampung/Kelurahan Hamadi

Melalui bimbingan teknis ini, kami berharap peserta dapat mengikuti dengan baik dan keluar dari ketergantungan bisnis narkotika serta beralih profesi menekuni profesi yang legal serta menciptakan lingkungan yang sehat dan bersih tanpa narkoba. Dengan keterampilan yang dimiliki semoga dapat membuat usaha mandiri yang dapat menghasilkan karya serta meningkatkan kesejahteraan diri maupun keluarga.

Bagi masyarakat dan kelurahan hamadi kami mohon dukungan program kegiatan P4GN (pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika) sehingga tahun 2021 dapat dicanangkan sebagai kelurahan bersinar di kota jayapura.

Bimtek Lifeskill Bagi Masyarakat Kawasan Rawan Narkoba di Kampung/Kelurahan Hamadi

Tujuan kegiatan ini untuk mengentaskan kawasan rawan narkoba menjadi kawasan bersinar (bersih narkoba), memberdayakan masyarakat khususnya remaja rentan di kawasan rawan narkoba yang berada di kelurahan Hamadi Kota Jayapura.

Kepala BNN Provinsi Papua juga mengajak kepada pemuda-pemudi peserta bimtek lifeskill untuk ikuti dengan serius dan sungguh-sungguh. Serap semua informasi yang akan disampaikan oleh para pemateri/Instruktur sehingga selepas Bimtek diharapkan agak ilmu yang telah diterima dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari sebagai sumber mata pencaharian bukan saja untuk hari ini tetapi juga untuk masa depan mengingat dalam waktu dekat kita bersama-sama akan menghadapi pelaksanaan PON XX Papua pada bulan Oktober nanti. Ungkap Kepala BNN Provinsi Papua diakhir sambutannya.

Bimtek Lifeskill Bagi Masyarakat Kawasan Rawan Narkoba di Kampung/Kelurahan Hamadi

Pada hari pertama para peserta akan dibekali teori cara merangkai dan bahan-bahan apa saja yang dibutuhkan dalam membuat kerajinan dari kerang laut. Pada hari kedua dan ketiga para peserta akan langsung diajak praktek merangkai kerajinan berbahan kerang tersebut. Adapun Pemateri lainnya yaitu Kabid Ekraf Dinas Pariwisata Kota Jayapura Richard J. Nahumury, S.IP.M.Si, membawakan materi Pengembangan Ekraf di Kota Jayapura, Kasi Pariwisata Gaby Vriese, S.ST, Par membawakan materi Pelayanan Prima bagi para Pelaku Pariwisata di Kota Jayapura dan Pemilik UMKM Kuliner dan Souvenir Kulit Kerang Enggros Petronella Meraudje, A.Md membawakan materi pembuatan souvenir kulit kerang.

Adapun tindak lanjut dari kegiatan ini akan dipilih 3 orang peserta untuk mengikuti kegiatan lanjutan dari Balai Latihan Masyarakat Jayapura berupa pelatihan pariwisata mangrove.

#WarOnDrugs
#cegahcovid-19
#cegahnarkoba
#kerjanyata
#hidupsehattanpanarkoba
#bnnppapua

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel