
Senin, 02 Maret 2020
Pukul : 20.30 – 21.00 wit
Bertempat di Hotel Matoa telah dilaksanakan Diseminasi Informasi P4GN melalui Pencerahan bahaya dan dampak penyalahgunaan narkoba bagi prestasi para atlit pada kegiatan Bimbingan Mental Atlit PON Papua.
Relawan Anti Narkoba Program Prioritas Nasional BNN Provinsi Papua Rayendra dalam bimbingan mental yang dilakukan menyampaikan pesan kepada para atlit bahwa seorang olahragawan hanya dapat memperoleh mahkota sebagai juara, apabila ia bertanding menurut peraturan-peraturan olahraga dan disiplin dalam berlatih serta menjaga pola makan dengan tidak mengkonsumsi yang membahayakan organ tubuh.
Selain itu dalam pencerahannya Rayendra juga menyampaikan bahwa narkoba adalah musuh kita bersama sehingga sebagai seorang atlit olahragawan jangan sekalikali mencoba melakukan doping dengan mengkonsumsi bahan-bahan berbahaya lainnya yang sifatnya sebagai rangsangan untuk memberikan extra tenaga, karena selain berbahaya untuk kesehatan organ tubuh juga akan menghancurkan karir prestasi anda sebagai seorang atlit.
#Relawanantinarkoba
#stopnarkoba
#kerjanyata
#hidupsehattanpanarkoba
#bnnppapua
#ProvinsiPapua