
Senin, 29 Juni 2020
Bertempat di halaman kantor BNNP Papua telah dilaksanakan Apel Pagi mingguan setiap hari senin. Kegiatan apel pagi dipimpin oleh kepala BNNP Papua Drs. Jackson Lapalonga, M.Si. Apel pagi dilaksanakan dengan tetap mengikuti protocol kesehatan seperti menjaga jarak (physical distancing) dan memakai masker.
Pada Kesempatan ini juga kepala BNNP Papua memberikan penghargaan kepada pegawai BNNP Papua yang mempunyai dedikasi dan kinerja yang baik. Pegawai yang mendapat penghargaan dari kepala BNNP Papua yaitu Kabag Umum Dra. Maqdalena dan Kabid P2M Kasman, S.Pd., M.Pd. Kepala BNNP Papua juga berharap agar pegawai yang lain dapat termotivasi untuk memberikan dedikasi dan kinerja yang baik.
#KO_ANDALAN
#cegahcovid-19
#stopnarkoba
#kerjanyata
#hidupsehattanpanarkoba
#bnnppapua