Skip to main content
beritakegiatanBerita KegiatanPencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat

Peran Serta Masyarakat melalui Deteksi Dini Tes Narkotika di SMP Negeri 1 Jayapura

Dibaca: 8 Oleh 24 Okt 2022Tidak ada komentar
Peran Serta Masyarakat melalui Deteksi Dini Tes Narkotika di SMP Negeri 1 Jayapura
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Selasa, 18 Oktober 2022

bertempat di ruang UKS SMP Negeri 1 Jayapura Pukul 12.00 s.d. 14.00 wit telah dilaksanakan Deteksi Dini Tes Narkotika terhadap siswa SMP Negeri 1 Jayapura sebanyak 9 orang.

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut laporan Penggiat Anti Narkoba SMP Negeri 1 Jayapura yang juga sebagai guru BK di sekolah tersebut. Dalam pemeriksaan urin tersebut terindikasi 3 orang siswa positif narkotika narkotika golongan I jenis ganja (THC). Pada kegiatan tersebut juga diamankan barang bukti diduga ganja yang sempat dibuang salah satu siswa.

Adapun tindakan berikutnya, 3 siswa tersebut dibawa ke kantor BNNP Papua bersama orangtua dan guru BK SMP Negeri 1 Jayapura agar siswa dimaksud menjalani assesmen dan rehabilitasi.

#WarOnDrugs
#stopnarkoba
#kerjanyata
#hidupsehattanpanarkoba
#bnnppapua

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel